Pengumuman Pelaksanaan Wisuda tahun 2019

Berdasarkan Pengumuman Nomor 50/UN37/KM/2019 tentang Upacara Wisuda bagi Lulusan Program Doktor, Magister, Pendidikan Profesi, Sarjana, dan Diploma Universitas Negeri Semarang tahun 2019, diumumkan bahwa Wisuda tahun 2019 dilaksanakan 4 periode. Adapun rincian jadwalnya sebagai berikut:

Kegiatan Periode I Periode II Periode III Periode IV
Pendaftaran 10 Desember 2018 – 6 Februari 2019 20 Maret 2019 – 15 Mei 2019 26 Juni 2019 – 21 Agustus 2019 25 September 2019 – 23 Oktober 2019
Bayar 12 Desember 2018 – 8 Februari 2019 21 Maret 2019 – 17 Mei 2019 27 Juni 2019 – 23 Agustus 2019 26 September 2019 – 25 Oktober 2019
Upacara Wisuda Rabu, 13 Maret 2019 Selasa, 18 Juni 2019 Selasa, 17 September 2019 Rabu, 20 November 2019

Kuota wisuda untuk tiap periode adalah 1500 orang sudah termasuk kuota khusus program Magister dan Doktor sejumlah 225 orang. Sementara itu, dalam keadaan tertentu wisuda dapat dilaksanakan dengan pendaftar wisuda kurang dari 1500 orang, dan sebanyak – banyaknya 1600 orang.

Ketentuan Umum

Pendaftaran wisuda dapat dilakukan secara daring melalui laman http://wisuda.unnes.ac.id dengan persyaratan sebagai berikut:

  1. Scan Surat Bukti Validasi Transkrip (SBVT) yang dapat terbaca jelas berdasarkan data SIKADU yang dicetak masing – masing jurusan, sudah ditandatangani pejabat terkait dan dibubuhi stempel basah;
  2. File pas foto terbaru berwarna dengan ukuran maksimal 2 MB, mengenakan kemeja putih, dasi hitam dan jas hitam dengan posisi menghadap ke depan, background merah, tidak memakai penutup kepala dan tidak mengenakan kacamata. Bagi peserta yang berhijab, warna yang digunakan adalah hitam. (Contoh pas foto yang benar dapat dicermati di bagian form upload foto);
  3. Mahasiswa mulai angkatan 2013 yang melakukan pembayaran kuliah dengan UKT tidak dipungut biaya wisuda;
  4. Scan Ijazah terakhir. Bagi lulusan program S1 dan Diploma reguler dapat mengunggah ijazah SMA, lulusan Program Transfer/Penyetaraan dapat mengunggah Ijazah Diploma dan Transkrip, lulusan Program Magister dapat mengunggah Ijazah Sarjana, lulusan Doktor dapat mengunggah Ijazah Magister.

 

Untuk informasi lebih lengkap unduh pengumuman

Sumber Berita: http://baakk.unnes.ac.id/

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *